Paguyuban SD Kareda Gelar Kajian Ramadan
Operator Desa 15 Maret 2025 17:38:21 WIB
Karangrejek (SID)—Puluhan orang mengikuti kegiatan Kajian Ramadan di Masjid Al Azhar Karangrejek, Kapanewon Wonosari, Kabupaten Gunungkidul pada Sabtu (15/03/2025).
Peserta yang hadir terdiri dari Komite Sekolah SD Karangrejek II (KAREDA), Kepala Sekolah, guru, karyawan, serta Paguyuban Orang Tua (POT) siswa. Tak ketinggalan, Korwil Biddik Kapanewon Wonosari, Sunata juga hadir dalam acara tersebut.
Acara Kajian Ramadan menghadirkan pembicara yakni Asar Janjang Lestari. Ia menyampaikan sejumlah hal penting guna memperkuat ikatan antara anak dengan orang tua, salah satunya memberikan senyum dan pelukan terhadap anak agar merasa nyaman.
Selain itu orang tua juga diharapkan bisa menahan kemarahan dan memberikan ucapan yang positif kepada anak.
Pada kesempatan tersebut, Kepala SD Karangrejek II, Wachid Budiyono mengucapkan terima kasih kepada POT dan komite sekolah yang telah melaksanakan kegiatan yang sangat bermanfaat ini.
“Mudah-mudahan kegiatan ini bisa berlanjut di masa yang akan datang,” kata kepala sekolah. (Risa)
Komentar atas Paguyuban SD Kareda Gelar Kajian Ramadan
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Ketua RT, RW, dan LPMP se-Karangrejek Terima Seragam Lurik
- Karangrejek Tampilkan Potensi Seni Reog Klasik di GOR Among Raga Yogyakarta
- Bantuan Pangan untuk 537 KPM Disalurkan Tanpa Antrean Menumpuk
- Pemilihan Lurah Antar Waktu Karangrejek 2025 Dibuka, Berikut Syarat dan Ketentuannya
- Sosialisasi Pemilihan Lurah Antar Waktu di Kalurahan Karangrejek
- Warga RT 22 Kerja Bakti Perbaiki Drainase Lingkungan
- Warga Gotong Royong Perbaiki Selokan yang Kerap Meluap Saat Hujan Deras















