Tadi Pagi Makam Blimbing “Diserbu” Warga

Operator Desa 02 Februari 2025 10:05:50 WIB

Karangrejek, (SID)—Sekitar 100 warga dari 4 padukuhan di Kalurahan Karangrejek, Kapanewon Wonosari, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta mendatangi kompleks makam di Padukuhan Blimbing, Minggu (02/02/2025) pagi.

Dengan membawa peralatan, mereka datang untuk melakukan kegiatan kerja bakti pembersihan lahan dan pembuatan lahan parkir sementara.

“Yang hadir dari unsur pamong dan pengurus LPMP, RT, RW dan karang taruna dari 4 padukuhan yakni Karangrejek, Blimbing, Karangduwet 1 dan Karangduwet 2,” ungkap Siti Salami, Pj. Lurah Karangrejek.

Pembersihan lahan di makam dan pembuatan lahan parkir sementara bertujuan untuk mengantisipasi adanya parkir kendaraan yang meluber di tepi jalan saat menjelang momentum Hari Raya Idul Fitri.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar